Minggu, 26 Juni 2016

TUGAS 4 Software Komputer

Diposting oleh nimas leonita di 03.03
Software komputer adalah bagian dari sistem komputer. Software komputer terdiri dari instruksi-instruksi komputer atau informasi tertanam. Software komputer ini tidak tampak secara kasat mata. Fungsi software komputer adalah untuk mengontrol perangkat keras (hardware) (Vicky, 2013). Hardware komputer dan software membutuhkan satu sama lain dan tidak dapat digunakan sendirian.
          Berdasarkan fungsinya, software dikelompokkan menjadi empat kelompok, yaitu perangkat lunak sistem operasi, perangkat lunak utility, perangkat lunak bahasa pemrograman, dan program aplikasi. Perangkat lunak sistem operasi memilik fungsi untuk mengelola dan mengkoordinasikan semua komponen dan fungsi komputer. Lalu perangkat lunak utility berfungsi untuk membantu kinerja dari perangkat lunak sistem operasi. Selanjutnya perangkat lunak bahasa pemrograman, berfungsi untuk memberikan instruksi standar yang melibatkan sintak dan semantik yang digunakan untuk mendefinisikan program aplikasi komputer. Lalu yang terakhir yaitu perangkat lunak program aplikasi yang ditujukan untuk keperluan dan kegunaan khusus, misalnya untuk presentasi, akuntansi, pemutar musik dan lain-lain.
Seiring dengan perkembangannya, kompetisi software bermunculan. Baik dalam dunia bisnis ataupun dunia pendidikan. Contoh kompetisi persaingan bisnis adalah jasa penjualan CD. Sementara contoh pengembangan software untuk pendidikan adalah adanya acara kompetisi pembuatan software berkualitas bagi kalangan pelajar atau mahasiswa. Peserta harus siap untuk menghadapi kemajuan teknologi agar tidak tertinggal dan kalah dalam kehidupan modern ini.

Daftar Pustaka
Vicky. 2013. Pengertian Software (perangkat lunak) Komputer. http://belajar-komputer-mu.com/pengertian-software-perangkat-lunak-komputer/. Diunduh tanggal 22 April 2016
Ivan. 2003. Perkembangan Software Komputer, Ilmu Komputer.com.
http://ikc.dinus.ac.id/pengantar/ivansudirman-softwarekomputer.php






0 komentar:

Posting Komentar

 

nimas leonita :D Template by Ipietoon Blogger Template | Gift Idea